Wednesday, August 10, 2016

Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya

Hai hai... Apa kabar semuanya? Tak terasa seminggu lagi kita akan merayakan HUT kemerdekaan negara Indonesia yang ke-71. Kita sebagai generasi muda tentu pernah mendengar slogan yang bunyinya "Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak melupakan jasa para pahlawannya". Nah, daripada bingung pas libur HUT RI mau kemana, gue punya rekomendasi salah satu tempat bersejarah di Jakarta nih. Cekidot yah guys!
Monumen Pahlawan Revolusi di Lubang Buaya
Pada tanggal 7 Agustus 2016 yang lalu, untuk pertama kalinya gue pergi ke Monumen Pancasila Sakti yang terletak di Lubang Buaya. Dengan biaya tiket masuk hanya 5 ribu rupiah per orang dan gratis untuk kendaraan, maka tempat bersejarah ini wajib banget kamu kunjungi, apalagi bagi para pencinta sejarah perjuangan para pahlawan di masa lalu. Eits, tapi bukan masa lalumu bareng mantan lho yah! Hehehe... Ada apa ajah sih di sana? Yuk, cekidot!
Sumur Lubang Buaya
Monumen Pancasila Sakti dibangun atas gagasan Presiden ke-2 Indonesia, yaitu Soeharto. Dibangun di atas tanah seluas 14,6 hektare. Monumen ini dibangun dengan tujuan mengingat perjuangan para Pahlawan Revolusi yang berjuang mempertahankan ideologi negara Republik Indonesia, yaitu Pancasila dari ancaman ideologi komunis.
Monumen Pahlawan Revolusi
Keenam pahlawan revolusi tersebut adalah:
- Panglima Angkatan Darat Letjen TNI Ahmad Yani
- Mayjen TNI R.Suprapto
- Mayjen TNI M.T. Haryono
- Mayjen TNI Siswondo Parman
- Brigjen TNI DI Panjaitan
- Brigjen TNI Sutoyo Siswomiharjo
Salah satu koleksi mobil jeep Monumen Pancasila Sakti
Jenderal TNI A.H. Nasution juga disebut sebagai salah seorang target tetapi dia selamat dari upaya pembunuhan tersebut. Sebaliknya, putrinya yang bernama Ade Irma Suryani Nasution dan ajudan A.H. Nasution yang bernama Lettu Pierre Tendean tewas dalam usaha pembunuhan tersebut.
Salah satu koleksi mobil sedan Monumen Pancasila Sakti
Monumen yang terletak di daerah Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur ini, berisikan bermacam-macam hal dari masa pemberontakan G30S-PKI, seperti pakaian asli para Pahlawan Revolusi. Di kawasan ini terdapat sebuah lubang sumur tua sedalam 12 meter yang digunakan untuk membuang jenazah para korban G30S. Sumur tua itu berdiameter 75 cm.
Koleksi kendaraan Monumen Pancasila Sakti
Monumen ini berdiri di atas lahan seluas 9 hektar dan terdiri dari beberapa tempat yang bersejarah seperti:
- Museum Pengkhianatan PKI (Komunis)
- Sumur Maut
- Rumah Penyiksaan. Rumah penyiksaan adalah tempat para Pahlawan Revolusi disiksa untuk menandatangani surat pernyataan untuk mendukung komunisme di Indonesia. Mereka disiksa sebelum akhirnya dibunuh. Di tempat ini ditampilkan diorama penyiksaan 7 Pahlawan Revolusi beserta kisah dimulainya pemberontakan PKI. Dahulu tempat ini merupakan sebuah sekolah rakyat atau sekarang lebih dikenal sebagai SD dan dialihfungsikan oleh PKI sebagai tempat penyiksaan kejam para Pahlawan Revolusi.
- Pos Komando
- Dapur Umum
- Museum Paseban
Museum Pengkhianatan PKI (Komunis)
Demikianlah cerita singkat gue mengunjungi Monumen Pancasila Sakti di Lubang Buaya. Semoga dapat menambah wawasan kita akan sejarah masa lalu para pahlawan. Mari kita isi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif! Terima kasih sudah membaca. Merdeka~!! \(^0^)/
Diorama penyiksaan Pahlawan Revolusi (1)
Diorama penyiksaan Pahlawan Revolusi (2)
Diorama penyiksaan Pahlawan Revolusi (3)
Diorama penyiksaan Pahlawan Revolusi (4)
Museum Paseban di Monumen Pancasila Sakti
Rombongan lingkungan
Bapak-bapak bergaya ala-ala Pahlawan Revolusi
My Lovely Mom and Dad! \(^0^)/
Bonus: Generasi muda Pahlawan Revolusi masa kini! v(=^.^=)v

1 comment:

  1. blm lm ane dan kwn kwn yg knlan di FB janjian ketemuan di Monumen Pancasila Sakti Pas 1Oktober2016 Selepas Upacara Yg Dipimpin Oleh Bapak Presiden RI Beserta Jajarannya. Wkt Itu Kami Dtg Dlm 3Gelombang... Tmn Sy Dr Kalimantan Dtg Sendiri Trs Ktm 3Tmn Cewe...Lalu ada Adik Kls 9 Diantar Mama nya Krn Tmn Seangkatannya Tdk Ada Yg Mau Dtg dari Bogor...Dan Sy Sendiri Gel terakhir smp jam 14.00jln kaki dari Pinang Ranti smp Monumen Pancasila Sakti. Byr Tiket 4rb tanpa stiker & Bsk pas Hut TNI 51 Mau Dtg Lg Ah kan Gratisss... Gmn... Mau Gabung? Krn Kebetulan kmrn itu ngak msk museum nya tp lgsg ketemu kwn kwn ber 7 (5cw2cowo) di Mbl Mbl yg dipajang dekat Sumur Maut...Bsk Mau Beli Souvenir kbtln dompet yg sdh kubeli di sana Hut TNI 50 kmrn sudah rusak jd mau beli lg di sana.

    ReplyDelete